Daftar Menu

Rabu, 27 Maret 2013

Latihan Menulis Puisi (Menulis Puisi Berdasarkan Pengalaman Diri)


Micro Teaching

Sabtu pagi di sebuah ruangan tertutup
Terisolasi bersih dari penonton
Tiga puluh siswa menatap ke arahku
Lucu, polos, ceria, dan menggemaskan
Di belakang sana berjejer tiga orang
Satu perempuan dan dua laki-laki
Lantas kusebut beliau dewan juri

Hati berdegup kencang kala kumelangkahkan kakiku
Aku takut aku cemas
Namun ketakutan dan kecemasanku sirna
Kala aku mengingat betapa dahsyatnya perjuanganku
Begitu patah semangatku
‘Kan kutanya pada Kristal hatiku
Begitu lari ke ujung dunia cita-citaku
Akan kukejar dengan kuda terbangku

Semangatku tak kan lagi patah
Cita-citaku tak kan lagi lari
Semua terbalaskan walau hanya di posisi dua
Sejarah telah mencatatkan
23 Maret 2013
Di ruang micro teaching UPI Kampus Purwakarta

Tidak ada komentar:

Posting Komentar